SINJAI Tindak.Com- Pemerintah Desa Sukamaju, Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026, Rabu (31/12/2025).
Kegiatan yang berlangsung di.Aula kantor desa yang di dihadiri Kasi Pemerintahan kecamatan, perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh perempuan, Babinsa, serta lembaga Desa lainnya
Dalam sambutan, Ketua BPD Sukamaju, Bangung menegaskan pentingnya Musdes sebagai forum resmi dalam perencanaan dan penetapan kebijakan pembangunan desa.
Ia berharap seluruh program yang disepakati tetap mengacu pada petunjuk teknis dan ketentuan peraturan perundang-undangan
“Kami berharap penyusunan dan pelaksanaan APBDes 2026 tetap berlandaskan aturan yang berlaku, transparan, dan akuntabel, sehingga program yang dijalankan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sukamaju, Asrul Arkam, S.Pd., menyampaikan bahwa pemerintah desa akan terus memprioritaskan program yang selaras dengan kebutuhan masyarakat setempat.
“Untuk program 2026 kami tetap memfokuskan pada ketahanan pangan, pengembangan peternakan, serta peningkatan sumber daya manusia (SDM)kata Asrul.
Menurutnya, prioritas tersebut diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat desa sekaligus memperkuat ketahanan sosial.
Perwakilan Pemerintah Kecamatan Tellulimpoe yang diwakili Kasi Pemerintahan, Rasyid , menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Musdes secara partisipatif. Ia menekankan bahwa penetapan APBDes harus tetap mengedepankan prinsip transparansi, akuntabilitas, serta melibatkan unsur masyarakat.
Pelaksanaan Musdes Penetapan APBDes ini juga merupakan bagian dari tahapan perencanaan pembangunan desa sesuai regulasi, mulai dari penggalian aspirasi, perumusan prioritas program, hingga penetapan Peraturan Desa tentang APBDes.
Dengan ditetapkannya APBDes 2026, diharapkan seluruh program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Desa Sukamaju dapat berjalan optimal dan tepat sasaran.
Penulis
M.S.Mattoreang